- Artikel
- 1.792Views
Macam-macam Saus Spageti Ala Restoran Italia
Oktober 23, 2023Spaghetti adalah salah satu jenis pasta yang paling populer di Indonesia. Bentuknya kecil memanjang layaknya mie yang kemudian disajikan dengan beragam jenis saus membuatnya disukai tak hanya anak-anak namun juga orang dewasa. Nah, di Indonesia dua jenis saus spaghetti yang paling terkenal adalah bolognese dan carbonara. Namun tahukah kamu jika ada jenis saus spaghetti lainnya? Pernahkah mencobanya?
8 Macam-macam Saus Spageti
Perlu diketahui, setiap jenis saus spaghetti memiliki cita rasa dan karakteristik yang berbeda. Ada yang cenderung dengan rasa tomat, ada pula yang memiliki cita rasa gurih yang pekat. Nah, kira-kira mana saus spaghetti yang paling sesuai dengan seleramu?
Baca Juga: Kenali Sejarah Pasta Lebih Jauh
Simak beberapa jenisnya dibawah ini!
Saus Spageti Bolognese
Ini adalah jenis saus spageti yang paling terkenal di Indonesia. Memiliki rasa tomat yang kuat, saus ini terbuat dari paduan bawang bombai, tomat dan daging giling. Dibanding dengan jenis saus lainnya, saus ini menjadi yang paling klasik dan mudah dikombinasikan dengan berbagai jenis pasta lainnya.
Saus Spageti Alfredo
Saus ini memiliki bentuk yang creamy dan lebih cheesy jika dibandingkan dengan carbonara. Jenis ini adalah salah satu yang paling populer di Amerika dan negara sekitarnya. Saus dengan warna putih mirip carbonara ini mulai muncul pada abad ke 20 oleh seorang chef asal Roma yang bernama Alfredo di Lelio. Ia menciptakan saus bertekstur creamy yang merupakan kombinasi dari bawang putih, keju parmesan, butter dan krim susu. Awalnya saus ini ditujukan untuk fettucini, namun nyatanya saus ini nikmat disajikan untuk beragam jenis pasta lainnya.
Saus Spageti Pesto
Bagi kamu yang suka dengan cita rasa yang gurih, nikmat dan sehat, cobalah menikmati sajian spageti dengan saus pesto. Saus pesto memiliki warna hijau karena terbuat dari campuran kacang-kacangan, herba serta sayuran hijau.
Dalam resep yang lain ada yang menyebutkan jika pesto dibuat dari tumbukan daun basil, minyak zaitun, kacang pohon pinus dan bawang putih. Setelah berubah warna menjadi hijau, barulah ditambah dengan keju parmesan.
Saus Spageti Cacio e Pepe
Bagi kamu yang tidak suka ribet, kamu bisa menyantap spageti dengan saus cacio e pepe. Saus ini terbuat dari campuran keju dan lada hitam sebagai bahan utamanya. Saus dengan rasa gurih dan pedas ini memang sangat sederhana, namun rasa yang dihasilkan dijamin akan memberikan kesan di lidah para penikmatnya.
Saus Spageti Amatriciana
Jenis saus ini sekilas mirip dengan bolognese karena warnanya yang merah. Namun tentu saja ada perbedaan. Saus spageti amatriciana menggunakan bawang putih, tomat, keju pecorino serta irisan pipi babi atau guanciale.
Nah nama amatriciana ini diambil dari nama kota di Roma. Meski begitu resep ini ditemukan di Cacio e Pepe.
Saus Spageti Aglio e Olio
Beberapa tahun belakangan saus spageti ini mulai populer di restoran Indonesia. terbuat dari kombinasi tumisan bawang dan minyak zaitun sebagai bahan utamanya membuat saus ini nampak berkilau. Selain itu saus ini juga sering ditambahkan tomat dan cabai.
Saus Spageti Carbonara
Saus carbonara adalah salah satu yang paling cocok disajikan dengan spageti. Saus ini mirip dengan saus alfredo dari warna dan juga teksturnya yang creamy. Yang membedakan adalah bahan dasarnya. Jika alfredo menggunakan butter, maka carbonara menggunakan telur.
Saus Spageti Puttanesca
Saus yang berarti ‘pelacur’ ini memiliki rasa yang sangat gurih dan unik. Nah, rasa khas dari saus ini muncul dari kombinasi paprika, ikan teri, tomat, bunga capers dan minyak zaitun.
Tips dalam Membuat Saus Spageti
Memasak saus spageti bukanlah hal yang sulit. Namun agar rasa sausnya jadi kian mantap, baiknya ikuti beberapa tips berikut. Khususnya jika kamu memasak saus bolognese:
- Tumis bawang dan daging terlebih dulu. Setelah itu barulah masukkan gula dan garam agar tumisan bawang dan daging bisa terkaramelisasi sempurna. Berikan lemon sebagai penyeimbang rasa manis yang muncul dari penambahan gula.
- Gunakan sayuran segar. Untuk memasak saus spageti, sebisa mungkin gunakan bahan-bahan segar. Utamanya tomat. Untuk hasil terbaik, gunakan tomat yang sudah dikupas dan dibuang bijinya. Sebisa mungkin hindari memasukkan biji dan kulit tomat agar saus yang dihasilkan bisa memiliki tekstur yang lembut sempurna. Terakhir masukkan potongan tomat dalam daging yang telah ditumis dan masak hingga hancur.
- Salah satu cara memasak saus spageti adalah dengan merebusnya sedikit lebih lama agar bahan-bahan saus bisa tercampur rata. Oleh karena itu gunakan api kecil dan selalu aduk agar tidak gosong. Berdasarkan dari banyak cerita, semakin lama saus dimasak maka rasanya akan semakin lezat.
- Tips terakhir dalam membuat saus spageti adalah menambahkan bumbu sesuai selera. Misalnya jika kamu suka dengan rasa yang autentik khas Italia, tambahkan bumbu kering seperti lada hitam, thyme dan oregano. Bubuhkah secukupnya saja karena tidak ada takaran khusus. Selain itu jika terlalu banyak juga akan mempengaruhi rasa saus.
Diatas adalah beberapa jenis saus spageti, cara membuat serta tips membuat saus yang lezat. Selain meracik saus, dalam sajian spageti kamu juga harus memastikan telah memasak spageti dengan benar. Selain itu pertimbangkan memilih merek spageti yang berkualitas karena akan berpengaruh terhadap rasa dan tekstur mie spagheti.