Menu Tutup

Artikel

  • Artikel
  • Views

Cara Membuat Saus dari Tepung Maizena, Gak Bakal Encer!

Januari 31, 2024
Cara Membuat Saus dari Tepung Maizena, Gak Bakal Encer!

Beberapa jenis saus biasanya diberi penambahan tepung tapioka, maizena atau terigu untuk membuatnya jadi lebih kental. Misalnya saus bechamel, saus lumpia, vla, cream soup, dan puding. Sayangnya penambahan tepung yang tidak tepat tak jarang malah membuatnya gagal. Agar hal buruk tidak terjadi, yuk simak cara membuat saus dari tepung maizena di bawah ini. 

Mengapa Tepung Maizena Bagus untuk Membuat Saus?

Beberapa jenis tepung memang bisa mengentalkan kuah atau saus, namun hasil yang terbaik didapat dari maizena. Kenapa? Karena dibanding dengan yang lain, mengentalkan dengan maizena adalah yang paling praktis. 

Kamu bisa memasukkan tepung maizena sedikit demi sedikit dalam air lalu aduk sampai rata dan dituangkan dalam masakan. Lantas hindari mencampurkan tepung maizena langsung dalam jumlah banyak karena dikhawatirkan menggumpal. Selain itu maizena juga sering dipilih karena tidak berbau, transparan dan sifatnya yang kenyal ketika sudah matang. 

Cara Membuat Saus dari Tepung Maizena Supaya Kental

Cara Membuat Saus dari Tepung Maizena Supaya Kental

Ingin tahu bagaimana cara membuat saus tepung maizena? Berikut ulasannya!

Bahan-Bahan

  • Saos (bechamel, cream soup, dan sebagainya)
  • Tepung Maizenaku
  • Air 

Cara Membuat

  1. Siapkan tepung maizena dan air dingin atau air suhu ruang. Campurkan keduanya.  
  2. Semakin banyak porsi tepung, maka saus yang dibuat akan kian kental. Standarnya takaran untuk 300 ml air adalah 1 sendok teh maizena. Tambahkan sedikit demi sedikit untuk melihat konsistensi sausnya. Jika dirasa kurang kental bisa tambahkan lagi.
  3. Tuangkan larutan maizena ke dalam saus lalu masak dengan api kecil hingga sedang. Hindari memasak dengan api besar karena rawan gosong dan rawan menggumpal. 
  4. Ketika saus sudah bercampur dengan tepung dan konsistensinya telah didapat, jangan langsung mengangkat saus. Masaklah lagi sekitar 1 sampai 2 menit dengan api kecil untuk memastikan tepung telah matang. 
  5. Ketika memasak saus, jangan lupa terus diaduk agar tidak gosong atau menggumpal. 

5 Rekomendasi Hidangan yang Cocok Dikombinasikan dengan Saus Tepung Maizena

rekomendasi hidangan yang cocok dikombinasikan dengan saus tepung maizena

Membuat saus dengan tepung maizena bisa disebut mudah. Selanjutnya mari membuat beberapa hidangan yang nikmat dikombinasikan dengan saus tepung maizena. 

Ebi furai

Bahan

  • ¼ kg udang besar, beri perasan jeruk nipis
  • Tepung roti atau panir
  • Tepung bumbu serbaguna campur air
  • Minyak secukupnya

Cara membuat:

  1. Celupkan udang dalam adonan tepung lalu balurkan pada tepung panir
  2. Lakukan hal yang sama hingga semua udang habis
  3. Goreng hingga matang dengan api sedang

Chicken popcorn

Bahan

  • 250 gram dada ayam potong dadu
  • 2 siung bawang putih
  • Lada, garam, kaldu jamur secukupnya

Pelapis

  • 1 butir telur ayam
  • 2 sendok makan maizena
  • 75 gram terigu

Cara membuat

  1. Campur semua bahan lalu simpan dalam kulkas sekitar 1 jam. 
  2. Keluarkan dari kulkas, masukkan dalam telur lalu gulingkan ke pelapis tepung. 
  3. Goreng hingga matang.

Tahu Crispy

Bahan

  • 50 gram terigu
  • ¼ sendok makan maizena
  • 10 kotak tahu putih potong jadi 4
  • 1 sendok teh baking powder
  • Garam, kaldu, air secukupnya
  • Minyak secukupnya

Cara membuat

  1. Campurkan maizena, terigu, baking powder, air, garam dan kaldu jamur lalu aduk sampai rata. 
  2. Masukkan tahu ke dalamnya lalu goreng hingga matang. 

Bakwan sayur

Bahan

  • 50 gram toge
  • 50 gram kol iris
  • 1 buah wortel
  • 6 sendok makan terigu
  • 2 sendok tepung beras
  • 1 sendok makan tapioka
  • Garam, kaldu bubuk secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat

  1. Campurkan semua sayuran iris dan tepung kedalam wadah. Berikan air lalu aduk hingga tercampur rata. 
  2. Panaskan minyak, ambil sedikit adonan dan goreng hingga matang. 

Kroket singkong keju

Bahan

  • ½ butir telur kocok lepas
  • 600 gram singkong kukus halus
  • 160 gram keju cheddar parut
  • 2 siung bawang putih cincang halus
  • ½ siung bawang bombay cincang halus
  • Pala, lada garam, saus tiram secukupnya.

Isian

  • 40 gram wortel potong dadu
  • 100 gram daging giling
  • 50 gram kacang polong
  • 2 sendok makan terigu yang dilarutkan dalam air
  • 1 sendok makan margarin
  • Daun bawang secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu isian dengan margarin lalu masukkan daging giling dan tumis sampai matang. tambahkan sayuran, lada hitam, pala, garam, dan saus tiram. Tambahkan terigu dan aduk sampai kental. 
  2. Campurkan semua bahan kulit hingga rata lalu bentuk adonan ditangan dan berikan isian ditengahnya. 
  3. Balurkan kroket diatas tepung terigu, masukkan kedalam kocokan telur dan balurkan diatas tepung panir. Simpan dalam freezer selama 1 jam lalu goreng dengan minyak panas yang banyak sampai matang. 

Usus crispy

Bahan

  • 3 siung bawang putih
  • ¼ kg usus, cuci dengan air kapur
  • 1 ruas kunyit, 
  • Garam secukupnya
  • 250 gram tepung terigu
  • 2 sendok makan maizena
  • Air 

Cara membuat

  1. Buat pencelup dengan mencampurkan bahan tepung dengan air, garam, penyedap dan lada. 
  2. Campurkan bawang putih halus, garam dan kunyit dengan usus. 
  3. Panaskan minyak dan masukkan usus ke dalam tepung lalu masukkan dalam air dan tiriskan. Masukkan lagi dalam tepung lalu goreng kedalam minyak yang sudah panas hingga berwarna keemasan. 

Diatas adalah cara mengentalkan saus dengan tepung maizena dan beberapa hidangan lezat untuk keluarga. Selain beberapa hidangan tersebut, kamu juga bisa mencoba resep lain dengan maizena, Baca Juga: Ayam Goreng Tepung Maizena, Resep dan Rahasianya!. 

error: Content is protected !!