Menu Tutup

Artikel

  • Artikel
  • Views

Cara Membuat Nasi Hainan Ayam Lezat

Januari 31, 2024
Cara Membuat Nasi Hainan Ayam Lezat

Sudah pernah makan nasi hainan? Makanan dengan rasa gurih ini nyatanya dibuat dengan tidak mudah. Dibutuhkan cukup banyak bumbu dan waktu untuk membuatnya. Namun tak perlu khawatir karena dibawah ini kami akan berikan resep nasi hainan pakai kaldu ayam yang gurih dan nikmat ala-ala restoran!

Apa itu Nasi Hainan

apa itu nasi hainan

Nasi hainan memiliki rasa yang gurih karena menggunakan kaldu sebagai bahan utama di dalamnya. Rasa nasi ini juga ringan karena tidak menggunakan santan. Oleh karena itu nasi hainan bisa disantap dengan lauk seperti ayam rebus atau bahkan kuah bening. 

Nasi hainan sering disebut berasal dari Hainan, Tiongkok lalu menyebar ke kawasan Asia Tenggara dibawa oleh para perantauan. Nasi hainan biasanya disajikan dengan ayam putih kukus yang dipotong lalu disajikan dengan kecap asin dan diberi minyak wijen dan daun ketumbar diatasnya. Biasanya juga disertai dengan saus bawang putih dan cabai. 

Nasi ayam hainan sendiri dulu sempat diperdebatkan sebagai kuliner asal Malaysia dan Singapura. Namun berdasarkan dari rekam jejaknya, diketahui jika teknik cara memasak Nasi Hainan Ayam Enak  mirip dengan ayam Wenchang yang merupakan  sajian ayam khas Tiongkok. Hal ini sejalan dengan penjelasan dari Brian Wong. 

Brian Wong adalah seorang pecinta sejarah budaya asal Singapura menjelaskan asal usul nasi hainan yang diadaptasi dari nasi ayam wenchang atau “wenchang chicken rice”. Disebut Wenchang karena kuliner ini berasal dari Wenchang, Hainan, Tiongkok. 

Ayam wenchang yang ada di Hainan berbeda dengan ayam pada umumnya baik dari jenis ataupun cara memeliharanya. Selain itu ayam ini juga minim lemak karena dipelihara dengan bebas di alam. 

Brian Wong pernah mengunjungi Hainan pada tahun 2019 dan menemukan beberapa perbedaan antara nasi ayam wenchang dengan nasi hainan. 

  1. Condiment yang digunakan bukanlah cabai tapi paprika kuning yang kecil
  2. Saus celupan untuk ayam dibuat sangat sederhana yakni minyak yang ditambah dengan perasan jeruk kamansi, jahe dan bawang putih. 
  3. Nasi wenchang cenderung seperti nasi biasa sedangkan nasi hainan memiliki warna kekuningan dengan rasa yang gurih. 

Selanjutnya seorang chef asal Malaysia menjelaskan terkait dengan ayam wenchang yang dibawa ke Asia Tenggara pada tahun 1880 an. Ketika itu banyak imigran yang pindah ke kawasan British Malaya dan bekerja di perkebunan karet dan tambang timah. Lantas beberapa diantaranya menemukan peluang untuk jualan makanan dan minuman setelah Inggris meninggalkan Malaya. 

Salah satu menu yang dijual adalah ayam wenchang. Namun karena ketersediaan bahan akhirnya menu ini mengalami perubahan bahan dan juga rasa menyesuaikan dengan selera orang lokal sekitar. Setelah itu jadilah nasi hainan seperti saat ini.

 Lalu darimana asal nasi hainan? Apakah dari Singapura atau Malaysia? Terlepas dari asal sejarah kemunculannya, nasi ayam hainan tetap jadi hidangan favorit dari banyak orang. 

Persiapan Memasak Nasi Hainan Ayam

persiapan memasak nasi hainan ayam

Ketika ingin membuat Nasi Hainan Ala Restoran ada beberapa hal yang harus dipersiapkan pertama kita akan membuat dua menu yakni nasi dan juga lauk. Karena biasanya nasi hainan ayam disantap dengan ayam kukus. 

Setelah itu kita mulai siapkan alat serta bahannya. Alat yang digunakan antara lain rice cooker untuk menanak nasi dan panci untuk memasak ayam. Jika ingin rasa yang lebih otentik bisa masak nasi dengan cara yang lebih sederhana menggunakan teknik aron untuk. 

Sedangkan untuk bahan yang harus disiapkan akan diulas pada bagian selanjutnya. 

Bahan-Bahan dalam Membuat Nasi Hainan Ayam 

  • 400 gram beras putih yang sudah dicuci dan ditiriskan
  • 800 ml air kaldu ayam
  • 4 siung bawang putih geprek
  • 1,5 sendok makan wijen
  • 2 ruas jahe
  • Kaldu ayam bubuk dan wijen secukupnya

Cara Membuat Nasi Hainan 

  1. Panaskan minyak wijen lalu tumis bawang putih dan jahe sampai tercium bau harum
  2. Masukkan beras kedalamnya dan aduk sampai rata. 
  3. Setelah itu masukkan beras kedalam rice cooker dan tambahkan air kaldu ayam, kaldu ayam bubuk dan garam. 
  4. Koreksi rasa lalu nyalakan rice cooker. Tunggu sampai matang. 

Bahan-Bahan dalam Membuat Ayam Hainan

  • 1 ekor ayam 
  • 3 ruas jahe yang dimemarkan
  • 5 sendok teh garam
  • ¼ sendok teh gula
  • 1 tangkai daun bawang
  • 1,5 liter air

Bahan saus jahe

  • 150 ml air kaldu ayam
  • 25 gram jahe
  • 1,5 sendok makan kecap ikan
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat ayam hainan saus jahe

  1. Campurkan minyak wijen dengan jahe dan garam lalu aduk rata. 
  2. Lumuri ayam dengan bumbu lalu diamkan sekitar ½ jam.
  3. Siapkan jahe, daun bawang serta garam lalu masukkan ke dalam rongga ayam dengan perlahan. 
  4. Rebus ayam dalam air yang telah dicampur dengan garam dan gula sekitar 20 sampai 25 menit. Angkat dan tiriskan.
  5. Buat saus jahe dengan cara menumis jahe sampai harum dan campurkan kaldu. Tambahkan kecap ikan lalu masak sampai rata. Angkat saus .
  6. Sajikan nasi dalam piring, tata ayam disampingnya lalu hidangkan dengan saus cabai. 

Lama Memasak Nasi Hainan Ayam 

Memasak nasi hainan memiliki waktu memasak yang tak sebentar yakni sekitar 120 menit mulai dari memasak nasi hingga memasak ayam. 

Takaran Saji Nasi Hainan 

Takaran saji untuk resep nasi hainan pakai kaldu ayam diatas adalah 5 porsi. Jika terlalu banyak, kamu bisa mengurangi takarannya. Begitupula sebaliknya. Kamu bisa menambahkan takaran sesuai dengan kebutuhanmu. 

Bahan Pelengkap Nasi Hainan Ayam 

bahan pelengkap nasi hainan ayam

Nasi hainan ayam tak lengkap tanpa beberapa bahan pelengkap antara lain:

  • Bok choy

Sayuran ini sangat tepat untuk mendampingi nasi dan ayam hainan. Warna sayur yang hijau dengan daun lebar dan batang yang crunchy sangat tepat disajikan sebagai pelengkap nasi hainan ayam.
Kamu bisa memasaknya dengan bumbu kecap atau saus tiram lalu berikan taburan bawang goreng diatasnya.

  • Sup ayam

Nasi hainan ayam juga sangat lezat disantap dengan kuah sup ayam. Rasa sup ayam yang lezat mampu menyatukan seluruh rasa dan komponennya agar lebih menggugah selera. Kuah ini paling tepat disajikan ketika hawa dingin dan menggunakan mangkuk terpisah. 

  • Telur ayam

Bahan pelengkap nasi hainan lainnya adalah telur ayam rebus. Namun kamu juga bisa menggunakan telur dadar. Rasa gurih nasi hainan disandingkan dengan telur sudah pasti jadi sajian ala-ala restoran yang nikmat. 

  • Mentimun

Salah satu bahan pelengkap yang tidak boleh ketinggalan adalah mentimun. Biasanya sayuran ini kerap disajikan untuk melengkapi hidangan utama karena rasanya yang menyegarkan. 

Gunakan Kalduku agar Nasi Hainan Ayam Anda Lebih Berasa Ayamnya

kalduku

Diatas adalah resep nasi hainan ayam enak menggunakan kaldu ayam. Selain kaldu ayam, kamu juga bisa gunakan kaldu sapi untuk membuatnya. Kaldu sapi dari Kalduku memiliki rasa yang kuat sehingga tepat dimasak untuk nasi hainan. Selain itu kaldu sapi juga aman digunakan sebagai bahan MPASI, Baca Juga: Manfaat Membuat Kaldu Sapi untuk MPASI dan Cara Membuatnya

Tunggu apa lagi? Yuk buat nasi hainan lezat dengan Kalduku

error: Content is protected !!