Menu Tutup

Artikel

  • Artikel
  • Views

5 Resep Es Krim Dengan Tepung Maizena dan Pop Ice, Anti Gagal

Juli 5, 2023
5 Resep Es Krim Dengan Tepung Maizena dan Pop Ice, Anti Gagal

Es krim adalah salah satu cemilan manis dengan sensasi dingin yang sangat cocok untuk dinikmati di kala panas terik seperti sekarang. Nah, sebagai cemilan sejuta umat, kamu bisa lho membuatnya sendiri dirumah. Mau coba? Simak cara membuat es krim dengan tepung maizena dan pop ice dibawah ini ya.

 

Mau coba buat es krim sendiri di rumah? Berikut resep es krim anti gagal yang bisa kamu coba!

Membuat es krim bukan hal yang sulit. Kamu bahkan bisa membuatnya hanya dengan dua bahan utama yakni tepung maizena dan juga minuman sachet Pop Ice. Penasaran bagaimana resep dan cara membuat es krim dengan tepung maizena dan pop ice bukan? Berikut 5 resepnya!

 

Resep es krim dengan tepung maizena dan pop ice


Es Krim Pop Ice Coklat

ice cream coklat pop ice, maizena
Aryani Z. (2020) Ice cream Chocolat pop ice lembut. Available at: https://cookpad.com/id/resep/13812259-ice-cream-chocolat-pop-ice-lembut (Accessed: 5 July 2023)


Bahan:

  • 2 sachet Pop Ice Coklat
  • 1 sendok teh tepung maizena
  • 400 ml susu UHT coklat
  • 2 sachet kental manis
  • 1 sendok teh SP
  • 1 sendok makan gula
  • Pasta cokelat
  • Choco chips atau messes

Cara membuat:

  1. Campurkan kental manis, susu UHT, pop ice dan juga gula. Masak hingga mendidih sambil terus diaduk
  2. Sebelum mendidih masukkan tepung maizena yang sudah dicampur 1 sendok air kedalam panci
  3. Masak hingga mengental lalu saring dan masukkan dalam wadah. Jika adonan sudah dingin masukkan kedalam freezer dan diamkan hingga 8 jam. 
  4. Keluarkan adonan lalu kerok dan tambahkan SP kedalamnya. Aduk dengan mixer sekitar 15 menit hingga adonan mengembang. 
  5. Masukkan dalam wadah lalu bekukan kembali. 
  6. Jika ingin membuat warna lebih pekat, kamu bisa menambahkan pasta coklat.
  7. Sajikan dengan toping meses dan chocochips

 

Es Krim Pop Ice Tiga Rasa

es krim pop ice tiga rasa
Lita (2022) Es Krim Pop Ice Rumahan. Available at: https://kulinerkota.com/cara-membuat-es-krim-pop-ice/ (Accessed: 5 July 2023)

Bahan:

  • 3 bungkus Pop Ice tiga varian rasa yang berbeda (bisa pilih sesuai selera misal strawberry, vanilla blue dan coklat)
  • 20 gram biscuit cookies yang dicincang kasar
  • 20 gram wafer yang dicincang kasar
  • Kental manis secukupnya
  • Air putih 200 ml untuk setiap 1 bungkus Pop Ice

Cara membuat:

  1. Seduh setiap varian Pop Ice dengan air sebanyak 200 ml
  2. Masukkan kental manis dalam setiap gelas Pop Ice
  3. Masukkan biscuit dan wafer kedalamnya dan tuangkan adonan tersebut ke 1/3 cetakan es krim. Setelah itu masukkan freezer dan tunggu hingga membeku. Setelah adonan membeku keluarkan dan masukkan adonan rasa selanjutnya hingag 2/3 bagian. Masukkan kembali dalam freezer dan tunggu hingga membeku. Lakukan hal yang sama untuk rasa yang terakhir.
  4. Es krim siap untuk dinikmati

 

Es Krim Pop Ice Taro

Es Krim Pop Ice Taro
Nuraini A. (2022) Ice Cream Taro Super Lembut. Available at: https://www.jangkara.com/wisata-kuliner/pr-6596971202/cara-praktis-buat-ice-cream-taro-super-lembut-cocok-jadi-ide-jualan-loh (Accessed: 5 July 2023)

Bahan:

  • 1 bungkus Pop Ice Taro
  • 3 sendok makan tepung maizena
  • 2 bungkus kental manis
  • Air secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Masukkan Pop Ice, air dan gula dan masak menggunakan air hangat. 
  2. Setelah itu masukkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan 1 sendok makan air. Aduk hingga mendidih dan angkat. 
  3. Masukkan dalam cetakan lalu simpan dalam freezer. 

 

Es Krim Pop Ice Strawberry

Es Krim Pop Ice Strawberry
Yusuf A. (2022) Es Krim Dari Pop Ice Mudah dan Lezat. Available at: https://mesineskrim.co/cara-membuat-es-krim-dari-pop-ice/ (Accessed: 5 July 2023)

Bahan: 

  • 2 sachet Pop Ice rasa strawberry
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • 500 ml air
  • 8 sendok makan gula pasir
  • Susu Dancow 1 sachet
  • Susu kental manis 2 sachet
  • 1 sendok makan SP

Cara membuat: 

  1. Masukkan gula, air, serta susu kedalam panci untuk kemudian didihkan.
  2. Masukkan tepung maizena dan aduk sekitar 1 menit dan dinginkan dengan memasukkannya kedalam freezer. 
  3. Keluarkan setelah 5 jam dan kerok menggunakan garpu lalu mixer dengan SP sekitar 15 menit.
  4. Masukkan kedalam cup atau wadah dan diamkan di dalam freezer hingga semalam. 
  5. Es krim siap dinikmati.

 

Es Krim Pop Ice Oreo

Es Krim Pop Ice Oreo
Cara Membuat .id (2023) Es Krim Oreo. Available at: https://caramembuat.id/cara-membuat-es-krim-oreo/ (Accessed: 5 July 2023)

Bahan:

  • 2 bungkus kental manis
  • 2 sachet Pop Ice Coklat
  • Oreo yang telah dihancurkan
  • 1 sachet susu bubuk Dancow
  • 3 sendok makan tepung maizena
  • 4 gelas air
  • 8 sendok makan gula
  • 1 sendok makan SP

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan dalam panci kecuali SP dan masak dengan api kecil hingga mendidih dan mulai mengental.
  2. Angkat lalu biarkan hingga dingin. 
  3. Masukkan dalam freezer dan diamkan hingga membeku sekitar 8 jam
  4. Keluarkan adonan es krim dari freezer lalu kerok dengan sendok dan mixer hingga mengental.
  5. Masukkan SP dan mixer kembali sekitar 15 menit
  6. Tambahkan Pop Ice coklat dan mixer lagi sekitar 15 menit
  7. Tuangkan adonan es krim dalam cetakan dan simpan dalam freezer kurang lebih 8 jam.
  8. Es krim jadi dan siap disajikan. 

Diatas beberapa cara membuat es krim dengan tepung maizena dan pop ice. Tepung maizena memang memiliki banyak manfaat dan kegunaan dan salah satu yang terbaik yakni sebagai bahan membuat es krim. Namun untuk mendapatkan hasil terbaik, pastikan memilih tepung maizenaku yang terbuat dari bahan berkualitas. Selain itu harganya juga cukup terjangkau dan bisa didapatkan di berbagai toko baik online ataupun offline.

Rating
recipe image
Recipe Name
5 Resep Es Krim Dengan Tepung Maizena dan Pop Ice
Author Name
Published On
Preparation Time
Cook Time
Total Time
Average Rating
3.51star1star1star1stargray Based on 9 Review(s)
error: Content is protected !!